Proses Pembuatan Kerajinan Anyaman Rotan
Proses Pembuatan Kerajinan Anyaman Rotan, untuk pembuatan kursi atau meja diperlukan rotan yang sudah dibersihkan dengan ukuran diameter sekitar 2-3 cm. Rotan dibentuk menurut kerangka kursi atau meja, dengan jalan memanaskan rotan dengan api (setengah dibakar) sampai agak lunak, sehingga dapat dibentuk sesuai dengan keinginan dengan mudah. Jika
belum sempurna, rotan dipanaskan lagi dan dibentuk lagi. Demikian
seterusnya sampai terbentuk sesuai keinginan. Bahan-bahan kerangka yang
satu dengan yang lain dirangkai dengan terlebih dahulu mempergunakan
paku atau pasak dan kemudian diikat dengan anyaman menggunakan kulit rotan yang lebih kecil.
Setelah kerangka selesai
dibuat dengan utuh,barulah dianyam kulit rotan yang sudah dihaluskan
dengan mengamplas keseluruh permukaan bagian klursi yang diperlukan
seperti tempat duduk, sandaran, serta kaki dan tangan kursi. Maka
jadilah sebuah kursi yang molek, dan untuk memperoleh keindahan yang
maksimal diperoleh dengan pelitur atau bahan pewarna.
- Jenis Saga atau Sego; yaitu yang berdiameter kecil sekitar 0,5 cm.
- Jenis Menau; yaitu rotan yang berukuran besar berdiameter 2-3 cm.
No comments:
Post a Comment