Search This Blog

Saturday, November 30, 2013

Tari Guel itu Ada Mistisnya ya !?

Media Online Dataran Tinggi GAYO | lintasgayo.co
 Tari Guel itu Ada Mistisnya ya !?

Tari Guel itu Ada Mistisnya ya !?

AgaBener Lampahan-LintasGayo.co : Tari Guel yang diperankan T. Aga dan kawan-kawan dari sanggar Renggali Takengon dikira tarian mistis oleh kru film dokumenter Biji Kopi Indonesia saat shooting di bekas pabrik kopi milik Tgk. Ilyas Leube di Bener Lampahan Kab. Bener Meriah, Sabtu sore 30 Nopember 2013.
“Ini tari mistis ya, saya merinding,” kata Ozi salah seorang kru film itu kepada LintasGayo.co.
Sebelumnya, Fauzan Azima dari Kopi Radja Gayo yang memfasilitasi mereka juga sempat bertanya senada dengan Ozi. “Eh, dia kesurupan ya ?” tanya Fauzan saat T. Aga menari didepan kamera yang diiringi suling Gayo, Gegedem, canang dan gong.
Menanggapi anggapan itu, Aga menyatakan banyak yang menduga dia kesurupan saat menari Guel yang merupakan tari yang bercerita tentang sejarah Gajah Putih.Renggali
“Bukan kali ini saja saya dikira kesurupan saat menari, dan saat memang menari selalu menghayati kisah Gajah Putih,” kata Aga yang mengaku mulai menari Guel sejak sekolah di Taman Kanak-kanak (TK) bersama sanggar Renggali yang dibentuk ibunya sejak tahun 1994 silam.
Tari Guel dimasukkan di film dokumenter Biji Kopi Indonesia dimainkan di bekas pabrik pemgolahan kopi Bener Lampahan dalam upaya mengangkat gagasan dijadikannya tempat itu sebagai Museum Kopi didataran tinggi Gayo.
Tidak kurang dari 50 persen materi film yang digarap Budi Kurniawan itu mengambil lokasi di Gayo, Bener Meriah dan Aceh Tengah dengan objek aktivitas petani kopi di Gele Wih Ilang dan di Sintep Kelitu danau Lut Tawar, kehidupan nelayan, serta seni Didong dengan lagu Kewe (sebutan untuk kopi di Gayo) oleh Irfan ceh didong Dewantara Kebayakan dengan lokasi di Umah Pitu Ruang Kemili Takengon. (Khalis)

No comments: